INFOKOM DPD, Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, DPD PPNI BONDOWOSO kembali menggelar kegiatan Bakti sosial (BAKSOS), berupa penyaluran 86 paket sembako gratis, dengan rincian 30 paket sembako ke yayasan yatim piatu Al-Fitroh. Sedangkan 50 paket sembako ke abang becak di sekitar RSU dr.H.Koesnadi Bondowoso. Dan 6 paket + santunan kepada anak yatim untuk sejawat perawat di Bondowoso, serta ditutup dengan acara buka bersama.

Ketua Panitia Ramadhan 1444 H Heri Juniarto, S.Kep Ns menjelaskan, persiapan dalam kegiatan tersebut telah dilakukan sejak satu bulan lalu. Mulai dari penggalangan dana, pendataan sasaran dan persiapan teknis lainnya. “Kita akan menunjukkan sikap tolong menolong, saling berbagi terhadap sesama. Yang menerima paket sembako pun diutamakan dari abang becak, anak yatim piatu yayasan Al- Fitroh dan anak yatim piatu dari sejawat perawat,” ucapnya.


Sedangkan Ketua DPD PPNI Bondowoso menambahkan “ Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita kepada sesama, kita hadir ditengah-tengah masyarakat untuk berbagi rezeki di Bulan Ramadhan. Terimakasih kepada seluruh Panitia Baksos Ramadhan semoga segala jerih payah panjengan semua dicatat sebagai amal kebaikan oleh Allah SWT Aamiin dan semoga kedepan selalu memberikan manfaat banyak orang .






